Polisi Tangani Kasus Pelecehan Anak Usia 5 Tahun di Cengkareng, Jakarta Barat

Polisi Tangani Kasus Pelecehan Anak Usia 5 Tahun di Cengkareng, Jakarta Barat

JAKARTA BARAT - Kepolisian sedang  menangani terhadap kasus pelecehan terhadap seorang anak berusia lima tahun, yang kita sebut dengan inisial N, di kawasan Cengkareng, Jakarta Barat (Jakbar). 

Pelaku pelecehan adalah seorang pria berinisial E, yang ternyata juga merupakan anggota keluarga dari anak tersebut.

Kapolsek Cengkareng Polres Metro Jakarta Barat, Kompol Hasoloan Situmorang, menjelaskan bahwa kasus ini telah ditangani oleh bagian Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) di Polres Metro Jakarta Barat. 

"Laporan mengenai kejadian tersebut masuk ke PPA Polres, " ujarnya saat dikonfirmasi, Jumat, 19/4/2024 

Kepala Unit (Kanit) PPA Polres Metro Jakbar, AKP Reliana, membenarkan adanya kasus pelecehan tersebut. 

" Saat ini, pihaknya sedang melakukan penanganan terhadap korban yang masih dalam usia anak-anak. "Iya, sedang kami tangani, " ujar AKP Reliana.

Kejadian pelecehan ini terungkap setelah N mengeluhkan sakit pada bagian tubuhnya saat akan buang air besar. 

Bibi korban, Nurhayati, mengatakan bahwa Korban N, kata Nurhayati, sering bermain ke rumah E. Bahkan, E kerap menjemput N untuk bermain ke rumahnya yang tidak jauh dari rumah korban. 

"Kalau bilang dekat ya dekat, karena si N ini tiap hari diberi HP, jadi betah di rumah neneknya. Dipancingnya pakai HP, namanya anak kecil, " kata Nurhayati.

Dari pengakuannya, pelaku sudah diringkus oleh Kepolisian, aksi pelecehan ini ternyata sudah berlangsung sejak sebelum tahun baru kemarin. 

Korban N juga sudah mengaku kepada ayahnya bahwa ia dilecehkan oleh pelaku E.

jakarta
Suhendi

Suhendi

Artikel Sebelumnya

Satbrimob Polda Banten Rutin Laksanakan...

Artikel Berikutnya

Bhabinkamtibmas Roa Malaka Polsek Tambora...

Berita terkait

Rekomendasi berita

Nagari TV, TVnya Nagari!
Mengenal Lebih Dekat Koperasi
Kapolsek Kelapa Dua Pantau Langsung Keamanan di TPS 8, 9, dan 10 Desa Curug Sangereng
Babinsa Koramil 0602-12/Ciomas Dan Aparat Kepolisian Amankan Pengembalian Logistik Pilkada Dari TPS Menuju PPS 
HGN 2024, Ratusan Ribu Guru PAI Berharap PPG Terealisasi di 2025

Tags